Ciri Khas Ayam Bangkok Jengger Tigan Dan Kelebihannya

Ayam bangkok jengger tigan merupakan jenis ayam bangkok berdasarkan jengger yang dianggap paling kuat oleh para botoh. Jengger tigan juga biasa disebut sebagai jengger telon. Jengger ini memiliki ciri khas yang sangat unik, namun mudah juga ditemukan pada ayam bangkok di indonesia. Karena banyak jenis-jenis ayam bangkok yang memiliki gen jengger tigan yang sangat dominan.
Ayam bangkok jengger tigan ini juga ternyata dikenal memiliki bentuk fisik yang bagus dan juga pukulan yang sangat bagus pula. Para botoh percaya, bahwa ayam dengan jengger seperti ini memiliki kekuatan yang berbeda. Dan uniknya memang ayam yang memiliki jengger seperti ini lah yang sering memenangkan pertarungan di arena laga sabung ayam.
Berikut ini ciri khas yang dimiliki ayam bangkok jengger :
- Ayam bangkok jengger tigan tentu saja memiliki ciri yang khas pada bagian jenggernya. Jengger tigan memang memiliki tampilan sangat umum, dan banyak sekali jengger yang menyerupai jengger tigan ini. Namun, kebanyakan jengger yang menyerupai jengger tigan dari kejauhan tidak memiliki ciri jengger tigan yang spesifik.
- Ciri jengger tigan yang spesifik adalah jika dilihat dari arah atas memiliki 2 belahan pada jenggernya dan seperti terbelah menjadi 3 bagian.
- Jengger ini memiliki bentuk yang tidak begitu besar, atam malah paling kecil dibanding jengger jenis lainnya.
- Tekstur jengger ini sangat keras dan tidak lembek seperti ayam bangkok jenis lainnya.
- Bentuknya mirip dengan blankon namun sedikit lebih besar dari jengger blangkon.
- Memiliki tubuh yang besar dan terlihat sangat proposional.
- Struktur tulangnya sangat besar dan kuat.
- Memiliki warna paruh yang sangat cerah seperti warna cream dan kuning muda.
- Memiliki mata yang berwarna cerah dan jernih.
Kelebihan ayam bangkok jengger wilah :
- Jengger bentuk wilah ini biasanya mengundang lawan untuk mematuk, namun jengger yang memiliki tekstur yang sangat keras ini ternyata sangat sulit untuk dipatuk dan dikunci. Jadi lawan akan sangat kesulitan untuk memukul nya.
- Memiliki paruh yang sangat tajan dan kuat, mampu mematuk, mengunci, bahkan mencungkil jengger dan kepala lawan.
- Tubuh yang sempurna membuat pukulannya sangat keras dan mematikan.
- Tulangnya yang besar juga mampu menahan pukulan lawan dengan sangat baik.
- Sangat bagus untuk di kembang biakkan untuk peternakan dan untuk disilangkan dengan jenis ayam bangkok yang lainnya.
Baca juga informasi lainnya mengenai ayam bangkok aduan :
- Manfaat Madu Murni Untuk Ayam Bangkok Yang Jarang Diketahui
- Manfaat Kopi Untuk Ayam Bangkok Aduan Yang Perlu Diketahui
- Manfaat Siput Sungai Untuk Ayam Bangkok Aduan Yang Jarang Diketahui
Demikianlah informasi yang dapat Agen Sabung Ayam Online berikan. Semoga dapat menambah wawasan anda mengenai sabung ayam dan berguna untuk ayam bangkok aduan anda. Terimakasih telah membaca artikel ini.